Rabu, 16 November 2011

Wisata Bogor (2) : Taman Safari, Areal Wisata Yang Mengasyikan (Bagian 2-Tamat)

Obyek lain yang dapat dinikmati di Taman Safari adalah : safari malam, caravan, out bond, elephant trail, wil wild west, dan wahana wisata lainnya.

Safari malam
Anda mungkin tertarik mencoba sebuah petualangan baru yang mengasikkan sekaligus menegangkan yang ditawarkan oleh Taman Safari Indonesia yaitu Safari malam, di sini bisa menyaksikan aktivitas satwa liar di malam hari sebagai salah satu alternative hiburan, sekaligus menjadi sebuah pengalaman yang menarik untuk keluarga anda. Uraian lebih lanjut dapat dilihat di sini.

Caravan
Di tengah asrinya nuansa kehijauan dan kesejukan alam pegunungan anda dapat bermalam di caravan, villa, dan safari lodge yang berada di pinggir danau, dilengkapi dengan sarana dan fasilitas kolam renang, kolam air hangat, restoran, karaoke, dan ruang rapat.

Outbond/Camping
Pelatihan pengembangan jati diri di alam terbuka seperti Rope climbing, flying foxes, water crossings dan waterslides adalah beberapa diantaranya kegiatan outbound yang memacu adrenalin di Bumi Perkemahan Rumah 2.

Elephant Trail
Baru-baru ini TSI meluncurkan wahana dan program baru yaitu Elephant Adventure.  Program tersebut mengajak para pengunjung dengan menunggang di atas punggung gajah mengelilingi kawasan TSI selama hampir satu jam dengan tarif perorang hanya 50 ribu sekali jalan, dimana setiap ekor gajah didampingi oleh pawangnya dan bisa ditumpangi empat orang dewasa.
Bagaikan maharaja, bersafari dengan menunggang gajah, menikmati keindanan hutan Gunung Pangrango dan suara-suara alam yang berpadu dengan suara satwa, hal ini akan merupakan pengalaman baru dan unik yang tak terlupakan.
Gajah tersebut akan melewati jalan yang berumput, dan melewati arus air sehingga pengunjung benar-benar bisa menikmati panorama alam yang ada di TSI.

Education School Programme
 Pengunjung beratraktif berlatar belakang monumen perahu bermuatan 'binatang'

Mengenal dan belajar mengenai konservasi satwa dan lingkungan. Behind the Scene tour, keeper talk, feeding time dan banyak sekali pengetahuan mengenai satwa dan keunikannya, hanya ada di program edukasi.

Wild Wild West
Kehidupan para koboi dan suku Indian yang di warnai dengan adegan - adegan  seru, ledakan dahsyat dimana-mana serta kehebatan para stuntman akan membawa anda ke dunia koboi pada abad 18 secara nyata.  Pertunjukan pertama di Indonesia dengan menggunakan special efek dan teknologi canggih yang spektalculer.  Bukan dalam film tetapi atraksi nyata yang dapat dilihat dengan mata telanjang, untuk lebih jelasnya dapat dilihat di sini.

Kereta gantung (Skyline) dan wahana lain
Di areal TSI juga terdapat beberapa wahana permainan lainnya seperti kereta gantung, komidi putar, bom-bom car dlsb.


Restoran Rain Forest dan Souvenir
Menyajikan menu makanan mulai dari masakan internasional seperti : sandwich, hamburger, bistik, dan lainnya. Disamping
masakan tradisional Indonesia dan juga banyak pilihan untuk menu masakan oriental.
Sebagai kenang- kenangan, dapatkan berbagai cinderamata khas
Taman Safari Indonesia seperti topi, kaos, payung, boneka dan souvenir lainnya di Safari Wonder

Tarif masuk (bisa berubah)
Dewasa Rp. 75.000,-, Anak-anak (1-5 tahun) Rp. 60.000,-. Mobil pribadi Rp. 15.000,-, Motor Rp. 5.000,- , Bus Rp. 20.000,-

Ketentuan lain yang perlu diperhatikan al : (a).  Dilarang mendokumentasikan foto dan video di lokasi satwa dan atau area rekreasi untuk kepentingan komersial, (b).  Dilarang membawa binatang peliharaan.

TAMAT
Bacaan sebelumnya : Bagian 1.

Keterangan gambar : sebagai ilustrasi yang diambil dari internet
Sumber bacaan al : brosur panduan TSI; www.puncakview.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar