Senin, 28 Maret 2011

Orang-Orang Terkaya Dunia dan Indonesia 2011


Orang terkaya di dunia dan negara tempat orang-orang terkaya di dunia serta orang-orang terkaya di Indonesia


Majalah Forbes menyusun 1.140 peringkat bagi 1.209 orang terkaya di dunia dengan nilai kekayaan US$1 miliar ke atas.

Terkaya Dunia
Bill Gates (Cofounder Microsoft)  bukan kehilangan gelarnya sebagai orang terkaya di dunia. la justru 'menyerahkan' gelar tersebut ke orang lain dengan menghibahkan miliaran dolar miliknya ke yayasan amal yang ia dirikan.  Demikian komentar sejumlah pakar menanggapi daftar miliuner 2011 yang dirilis majalah Forbes pada Rabu (9/3) waktu setempat. 

Carlos Slim
Carlos Slim, konglomerat Mekssiko yang memiliki asset senilai US$74 miliar itu menempati posisi per­tama orang terkaya di dunia.  Pendiri Microsoft, Bill Gates, dan pemilik Berkshire Hatha­way, Warren Buffet, berada di posisi kedua dan ketiga dengan nilai kekayaan masing-masing US$56 miliar dan US$50 miliar. 

Bill Gates
Adapun 'kontes' orang-orang terkaya sedunia itu bisa berlangsung hambar kalau saja cofounder  Microsoft tersebut tidak menyerahkan lebih dari sepertiga kekayaannya kepada Bill & Melinda Gates Foundation. Yayasan yang didirikan Gates bersama istrinya itu fokus pada isu kesehatan dan pembangunan glo­bal, serta pendidikan di AS.

Menurut Lincoln (Direktur Wealth-X David Lincoln.) :
(a).  Kekayaan Gates kini bernilai sekitar US$49 miliar, di bawah Slim yang kekayaannya ditaksir US$60 miliar, sedangkan Buffet yang juga seorang filantropis memiliki kekayaan US$47 miliar (perkiraan sebelumnya).
(b).  Bill dan Melinda Gates telah menghibahkan US$28 miliar kepada yayasan mereka, yang merupakan yayasan terbesar di 'Negeri Paman Sam”.  Apabila Gates tidak mendonasikan uangnya, ia akan memiliki kekayaan sekitar US$88 miliar.
Tahun lalu Forbes menempatkan Gates sebagai orang terkaya ke dua di dunia dengan jumlah kekayaan US$53 milliar.  Itu adalah kali kedua tergusur dari peringkat pertama sejak 1995.  Peringkat pertama orang terkaya di dunia tahun 2010 adalah Slim 
(c).  Sementara itu, Buffet, orang ter­kaya ketiga pada 2010, telah menjadi donatur tetap di yayasan milik Gates sejak 2006. Baik Buf­fet dan Gates berkomitmen mengamalkan setidaknya 50% dari kekayaan mereka saat hidup maupun meninggal.

Moskow, Ibu Kota Orang-Orang Terkaya
Berdasarkan dalam daftar orang-orang terkaya versi majalah Forbes dengan publikasi terbaru. yang dikeluarkan (10/3/2011), oligarki  Rusia unjuk   gigi   de­ngan menjadikan Moskow sebagai ibu kota orang-orang terkaya dunia. Jumlah orang yang memiliki kekayaan US$1 miliar (sekitar Rp9 triliun) ke atas di 'Negeri Beruang Merah' itu melonjak dari 62 pada 2010 menjadi 101 orang tahun ini.
Ta­hun ini, untuk pertama kalinya, negara di luar Amerika Serikat (AS) menciptakan lebih dari 100 orang dengan kekayaan US$1 miliar ke atas, dimana Moskow tercatat memi­liki 79 orang terkaya yang masuk daftar Forbes 2011, melampaui New York yang 'hanya' mampu menghasilkan 58 orang terkaya.
Secara keseluruhan Negara-negara dengan prospek pertumbuhan paling pesat di dunia yang dikenal dengan sebutan BRIC, yakni Brasil, Rusia, India, dan China, mem­produksi orang terkaya dengan jumlah terbesar.
China menjadi negara asal bagi 115 orang terkaya sejagat, jumlah yang nyaris dua kali lipat ketimbang pada 2010. Adapun Brasil menempatkan 30 orang.  India berhasil menyumbangkan tambahan enam orang terkaya sehingga jumlahnya menjadi 55 pada tahun ini,  Rata-rata nilai keka­yaan orang-orang terkaya India relatif sangat besar (mencapai US$4,5 miliar) dibandingkan dengan China yang rata-rata US$2,5 miliar.
Pertumbuhan jumlah orang kaya Rusia didorong ledakan perdagangan komoditas. Di Brasil, pemicu utamanya adalah aturan keterbukaan informasi perusahaan yang lebih ketat dan nilai tukar yang menguat. Sedangkan perekonomian yang kuat membantu menciptakan orang-orang terkaya di berbagai industry seperti di China dan India

Orang terkaya di Rusia
Sesuai daftar orang kaya Majalah Forbes yaitu dalam kelompok 100 teratas, Rusia mendudukkan 15 orang, yaitu melebihi Arab Saudi sebagai negara eksportir minyak terbe­sar di dunia.  Adapun orang terkaya di Rusia yaitu :
(1). Vladimir Lisin. Forbes memperkirakan kekayaannya mencapai US$24 miliar dan menem­patkan Lisin di peringkat 14.  Jumlah kekayaan Lisin meningkat sekitar US$10 miliar sepanjang setahun terakhir setelah pada 2010 meraih posisi 18.  Seperti halnya kebaanyakan orang-orang terkaya Rusia Lisin meraup banyak keuntungan dari melonjaknya harga komoditas. Minyak, baja, dan sejumlah sumber daya alam lainnya mengambil porsi terbe­sar dalam penerimaan Rusia.
(2). Alexei Mordashov.  Pemegang saham utama dan presiden direktur produsen baja terbesar Rusia Severstal, peringkatnya me­lonjak ke posisi 29 dari 70 pada 2010.   Mordashov mengambil alih posisi Mikhail Prokhorov, pemilik tim basket AS, New Jersey Nets, sebagai orang terkaya kedua di Rusia.  Prokhorov yang merupakan presiden direktur perusahaan tambang emas terbesar Rusia Polyus Glod didepuk ke posisi 32 oleh Forbes. Nilai kekayaan­nya diperkirakan mencapai US$18 miliar, melonjak hampir US$5 miliar ketimbang setahun lalu.

Orang Terkaya di Indonesia
Pertumbuhan orang kaya Indonesia meningkat pesat, tidak tanggung-tanggung sebanyak 14 pengusaha asal Indonesia masuk daftar orang terkaya dunia versi majalah Forbes. Dengan demikian, jumlah orang kaya sejagat asal Indo­nesia naik dua kali lipat bila dibandingkan dengan tahun lalu. 
Dua bersaudara pewaris perusahaan Djarum masih menjadi orang terkaya di negeri ini, yaitu Budi Hartono dan Michael Hartono. Budi, 70, dan Michael, 71, sama-sama memiliki harta senilai US$5 miliar atau sekitar Rp45 triliun (kurs Rp9.000 per dolar AS), atau naik sekitar 43% jika dibandingkan dengan tahun lalu. Keduanya kini berada di posisi ke-208 dari 1.210 orang terkaya sejagat.  Sedangkan Ketua Umum DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie atau Ical yang tahun 2010 lalu masuk dalam daftar orang kaya versi Forbes
Para pengusaha batu bara untuk pertama kalinya mencatatkan diri sebagai orang terkava adalah Kiki Barki.

14 Orang Terkaya Indonesia 2011 (No. urut, ranking Forbes, nama, perusahaan, nilai kekayaan )
01. 208. R Budi Hartono (rokok, bank) : US$ 5 miliar
02. 208. Michael Hartono (rokok, bank) : US$ 5 miliar
03. 304. Low Tuck Kwong (batubara) : US$ 3,6 miliar
04. 420. Martua Sitorus (CPO) : US$ 2,7 miliar
05. 488. Peter Sondakh (investasi) : US$ 2,4 miliar
06. 564. Sri Prakash Lohia (polyester) : US$ 2,1 miliar
07. 595. Kiki Barki (batubara) : US$ 2 miliar
08. 651: Sukanto Tanoto (diversifikasi) : US$ 1,9 miliar
09. 782: Edwin Soeryadjaya (batubara) : US$ 1,6 miliar
10. 833: Garibaldi Tohir (batubara) : US$ 1,5 miliar
11. 938: Theodore Rachmat (batubara) : US$ 1,3 miliar
12. 1057. Chairul Tanjung (diversifikasi) : US$ 1,1 miliar
13. 1057. Murdaya Poo (diversifikasi) : US$ 1,1 miliar
14. 1140. Benny Subianto (batubara) : US$ 1 miliar.

Bila digabungkan total kekayaan 14 orang kaya asal Indonesia adalah US$27,3 miliar, maka total kekayaan mereka masih jauh di bawah asset milik Carlos Slim (posisi pertama terkaya dunia).

Keterangan Gambar : sebagai ilustrasi yang diambil dari internet
Sumber editing bacaan : Harian Media Indonesia tgl 11 Maret 2011 dan tribunnews.com … 10/3/2011
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar