Disusun oleh isamas54
Kaki adalah merupakan salah satu organ manusia atau hewan sebagai penyangga tubuh yang berfungsi untuk bergerak melangkah atau meloncat. Jumlah kaki mulai dua buah s/d banyak …(seribu?) dan jumlahnya cenderung genap.
Kaki dalam bahasa lain yaitu suku, sampean, ceker, cakar (Indonesia/daerah), leg (inggris), ciao/cu (mandarin/dibaca), ashi (jepang)
Bentuk kaki dari yang paling sederhana yaitu pada hewan bersel satu dengan istilah ilmiahnya pseudopoda (kaki semu), sampai pada bentuk kaki seperti yang dimiliki manusia atau hewan tingkat tinggi, peloncat atau bentuk sirip. Sedangkan telapaknya ada ada yang berupa tanduk (kuda, keledai, sapi dlsb), sedangkan telapak kaki manusia berupa kulit yang menebal.
Disamping itu berfungsi juga sebagai senjata seperti menendang (kuda, zebra), mencakar (elang dan macam-macam burung), capit (udang, kepiting, kalajengking dsb) atau bertaji (ayam).
Bagian-bagian kaki yang sempurna (manusia sebagai standar) yaitu membentuk rangka oleh tulang (jari, kaki, kering, paha), pada sambungan tulang dihubungkan dengan system engsel atau peluru sehingga bisa ditekuk/diputar dari mulai bagian yang maksimum 90 derajat s/d yang 360 derajat, daging (betis, paha), kuku, telapak, jari, kulit, tumit, lutut, dan bulu.
Karena kaki merupakan bagian tubuh yang sangat penting dalam aktifitas hidup maka untuk tujuan kesehatan dan kebanggaan digunakan dalam kegiatan utama berolah raga atletik (lompat dan loncat) dan sepakbola/takraw, sedangkan olah raga lain untuk tujuan estetika yaitu melalui kontes kaki dan renang indah.
Perlengkapan atau alat bantu : sandal, sepatu, besi untuk kuda, palsu, tongkat, kursi roda, dlsb.
Penyakit atau kelainan kaki a.l varises, gajah, bentuk x, bentuk o, pincang dlsb.
Untuk menyederhanakan tulisan ini maka kata “kaki” kami ganti dengan kode +, arti sebenarnya diganti (as) dan arti bukan sebenarnya/kiasan (abs).
Kamus-Ku
1 + : (abs) ukuran yang panjangnya 30,48 cm, identik jarak yang ditempuh sekali langkah berjalan (merupakan kesepakatan internasional), jadi bagi Kita tidak perlu repot-repot untuk menyelusuri asal-usul angka tersebut, jadi pakai saja nilai itu.
+-+ : (as) + dikurangi + bukan berarti 0 (nol) tetapi jumlah + yang banyak. (abs) : bagian bawah mobil (softbecker, tirod, per dlsb) sehingga bagi kita tidak asing lagi bila pada papan nama sebuah bengkel mobil tertera “service +-+ … mobil”.
+ 3 : (abs/as) salah satu merk dari produk obat-obatan – a.l minuman larutan penyegar, balsam dlsb..
+ 5 : (abs) awalnya diambil dari istilah pedagang di pinggir jalan yang menggunakan tempat berupa gerobak sehingga ‘kakinya 5’ yaitu 2 kaki manusia ditambah 3 kaki gerobak.
+ langit : (abs) batas pandangan cakrawala yang paling bawah yang tampak berbatasan dengan muka bumi atau air
+ meja/kursi : (abs/as) merupakan kaki dari barang tersebut. (abs) Juga diistilahkan bagi kaki seseorang yang sama sekali tidak ada bulunya.
+ seribu : (abs) merupakan binatang sejenis kelabang/bayongbong yang mempunyai kaki banyak.
+ binatang/hewan/manusia : (as) bagian tubuh atau kaki dari hewan tersebut.
+ panjang : (as) + yang bentuknya relative panjang yang biasanya dimiliki oleh orang yang cukup tinggi, untuk hal ini ada istilah Superkijang (suka perempuan kaki panjang).
+ tangan : (abs) anak buah yang bisa diandalkan untuk membantu (biasanya mengarah sedikit negative atau hampir identik dengan oknum)
+ telanjang : (as) ini adalah betul-betul telanjang artinya tidak terhalangi satu helai benangpun alias kaki polos tanpa pelindung
Assesories + : (as) gelang, kaos, sepatu, pewarna kuku/kutek,cincin (??)
Bulu + : (as) adalah rambut di bagian kaki. Untuk hal ini ada bagian yang semakin dekat dengan pangkal paha semakin .. lebaaat, contohnya kaki unggas (ayam, burung, merak dlsb).
Hengkang + : (abs) pindah untuk menghindari sesuatu
Kaos + : (as) yang jelas bukan kaos kutang tetapi merupakan kaos untuk melindungi kaki dari gesekan atau cuaca yang kurang menguntungkan
mata + : (as) bagian dari + ujung bawah tulang kering yang bentuknya menonjol (bagai mata?) bagi muslim adalah batas membasuh kaki pada waktu berwudlu
Ongkang-ongkang + : (abs) bolak-balik menuju suatu tempat tanpa tujuan yang jelas atau bagian kaki digerak-gerakan.
Panca + : (abs) garis keturunan atau hubungan kekerabatan
Pejalan + : (as) orang yang bergerak/jalan menggunakan kaki (tanpa bantuan alat kecuali orang yang kurang lengkap/cacat), tetapi termasuk juga orang berjalan menggunakan alas kaki (sandal atau sepatu)
Refleksi + : (as) menekan/refleksi di titik-titik tertentu pada bagian telapak dan kaki sebagai upaya penyembuhan penyakit.
Nama atau kaitan lain
Ceker/cakar/cokor ayam : (as) nama lain dari kaki seperti ceker ayam, cakar elang. (abs) istilah yang digunakan untuk pondasi bangunan seperti jembatan dan jalan layang
Poda adalah nama lain (ilmiah) dari + untuk klasifikasi hewan seperti arthopoda (hewan kaki beruas-ruas seperti labah-labah, udang, kelabang dsb), hexapoda (golongan hewan kaki 6), oktopoda (golongan hewan kaki 8 seperti gurita).
Cerita/dongeng/Tebakan (Biar ceritanya agak rame).
(1). Seorang atasan/pimpinan ketika kerja lembur sampai sore/malam ditawari sekretaris/karyawati-nya “Paha atau dada, Pak?” dia menawarkan pilihan inginnya dada atau paha, yaitu ketika dia mau pesan nasi bungkus atau fried chicken. Kalau Anda pilih yang mana?, tentu saja biasanya sang Istri yg lebih tahu mengenai apa kesenangan Anda ketika pesan atau makan di rumah makan/restoran.
(2). Apabila binatang yang bernama kaki seribu/lipan berjalan melewati kotoran/tahi ayam ada berapa?’ mudah sekali jawabannya …
(3). Untuk gurita yang ber+ 8 difilmkan lewat serial James Bond (Octopussy/gurita).
(4). Binatang gurita ini juga sempat menghebohkan masyarakat dunia yaitu ketika gurita bernama Paul yang selalu tepat menebak siapa pemenang pertandingan dari tiap sessi sampai hasil final (pada kejuaraan sepakbola dunia tahun 2010). Tetapi ketika di Indonesia ada gurita yang coba-coba tebak pertandingan bola “mirip Paul” ketika dipublikasikan untuk menebak juara final Piala AFF 2010 khususnya pertandingan Final antara Indonesia dan Malaysia ternyata hasilnya sangat … tidak tepat, yaaah namanya juga bola itu bundar.
(4). Beda antara jalan + dan lari (menurut teori olah raga) adalah ketika lari terdapat waktu/saat dimana kedua + tidak menginjak tanah ketika lari, sedangkan pada waktu jalan + maka keadaan (melayang) tersebut tidak ada.
Lagu :
“Kepala pundak lutut + lutut +” (lupa …!!??).
“Kuku kuku ruyuk begitulah bunyinya, +nya bertanduk hewan apa namanya?”, jawabannya … sejak sekolah SD pun kita telah tahu.
Keterangan materi bacaan
Kamus Kita ini merupakan terjemahan bebas yang sifatnya umum dan garis besar, ditambah dengan contoh-contoh untuk menambah kejelasan, atau anekdot untuk penyegaran yang disusun dari berbagai sumber termasuk pengetahuan penulis. Masih banyak kekurangan yang tentunya mengundang masukan dari pembacanya.
Keterangan Gambar : sebagai ilustrasi yang diambil dari internet.
Sumber bacaan : disusun dari berbagai sumber
Bacaan terkait :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar