Senin, 15 Oktober 2012

Situs atau Lokasi Selam di Indonesia


Dikemas oleh : Isamas54
Indonesia merupakan negara maritime terbesar di dunia dengan kepulauan terluas di dunia sehingga diibaratkan "zamrud' di khatulistiwa, yang tentunya untuk masalah selam/diving sangat menarik sekali.


Wilayah Indonesia terbentang sepanjang 5.000 km dan terdiri dari 13.466 pulau (Tim Nasional, 2010) , dengan luas laut 93.000 km2 dan garis pantai sepanjang ± 81.000 km (mendekati 25% panjang pantai di dunia).
Areal potensi perikanan (dihitung 5 km garis pantai ke arah laut) yaitu sekitar 2.453 juta ha dengan jenis ikan unggulan yaitu : kakap, kerapu, tiram, kerang darah, teripang, kerang mutiara, abalon dan rumput laut.  Mempunyai perairan karang seluas 6.800 km2 yang  membentang sepanjang 17.500 km. 
Terdapat 5 pelabuhan perikanan samudra yaitu : Muara Baru, Belawan (Sumatera Utara), Jakarta (DKI Jakarta), Cilacap (Jawa Tengah), dan Bungus (Sumbar).  Khusus untuk masalah pelabuhan ini jauh masih kalah oleh Jepang yang panjang pantai jauh lebih pendek dari Indonesia tetapi memiliki 5.000 pelabuhan samudra.
Indonesia mempunyai 2 musim yaitu musim hujan dan musim kemarau, sedangkan jumlah penduduknya sebanyak 237,6 juta (tahun 2010) yang tersebar di berbagai kepulauan dengan berbagai ragam suku dan budaya.

Untuk daerah selam di Indonesia terdapat 33 lokasi dengan uraian untuk beberapa lokasi diantaranya seperti berikut.

(1).  Bali

Dapat dikatakan sebagai "Diving Disneyland of Indonesia". Dunia bawah air Bali menyediakan kelengkapan atraksi penyelaman yang sangat bervariasi dan paling lengkap di Indonesia, meliputi: penyelaman arus (nusa penida dan sekitarnya), penyelamatan kapal tenggelam yang sangat terkenal di dunia (Liberty Wreck's Tulamben), "wall dive" di P. Menjangan, "muck dive" di Secret Bay, Puri Jati dan Seraya, "cavern dive" di Nusa Penida, "shark dive" di Gili Topekong dan Biaha.
Pada bulan Juli sampai Oktober, Bali menjadi daya tarik utama penyelaman di kawasan asia pasifik bahkan dunia dengan sering dijumpainya jenis ikan yang sangat menarik, yaitu "mola-mola". Bali merupakan satu dari sedikit tempat di dunia dimana "mola-mola" dapat di temui dengan mudah.
Data lainnya :
Total dive site : 27
Bulan terbaik bagi penyelam : Mei - November
Bulan terjelek bagi penyelam : Desember – Februari
Suhu rata-rata 29°C
Bali merupakan pulau wisata paling terkenal di Indonesia. Di pulau ini seluruh fasilitas pariwisata sangat lengkap. Hotel dan resort tersebar diseantero Pulau Bali. Keindahan alam dan keunikan budaya Bali sudah sangat terkenal di seluruh dunia.

(2).  Bunaken, Menado-Sulawesi Utara
Pulau Bunaken telah menjadi ikon kota Manado bahkan Sulawesi Utara sejak ditemukannya surga bawah laut di awal tahun 80an.  Fenomena laut dengan dinding terumbu tegak lurus yang seakan-akan tak berdasar telah mengangkat Bunaken menjadi salah satu situs penyelaman dunia. Disekeliling Pulau Bunaken terdapat lebih dari 25 titik penyelaman, tersebar di beberapa pulau yaitu Bunaken, Manado Tua, Siladen, Montehage, Nain dan bahkan disekitar teluk Manado. 


Sebagian besar titik penyelaman ini berkarakter tebing curam dengan tutupan terumbu yang relative masih sangat rapat sampai kedalaman 40 meter. Sebagian lagi berupa lereng dengan tutupan terumbu karang yang sangat rapat. Biasanya cukup mudah dijumpai ikan-ikan karang dari keluarga butterflyfishes, wrasses, angel, snapper, surgeonfishes, damselfishes, anthias, parrotfish, grouper, fusilier dan juga beberapa jenis pelagis seperti halnya barracuda, mackerels dan tuna, kadang-kadang anda juga bisa menjumpai beberapa jenis hiu di kedalaman. Diantara pasir mudah ditemukan jenis-jenis ikan gobies dan pari. Disana sini juga ada beberapa gua-gua kecil yang menarik dijadikan objek foto. Apabila beruntung juga dapat melihat mamalia laut yang melintas, seperti halnya Paus dan Lumba-lumba.
Di seluruh Taman Nasional Laut Bunaken terdapat lebih dari 2000 spesies ikan karang dan 58 genus terumbu. Arus di Bunaken biasanya tidak terlalu kuat, walau kadang-kadang kita juga harus siap dengan kondisi arus yang berubah dengan cepat. Dengan informasi dan pengarahan dari pemandu selam yang berpengalaman, penyelaman di Bunaken relatif cukup aman. Suhu perairannya cukup nyaman sepanjang tahun rata-rata berkisar antara 27 - 30 derajat Celsius.
Data lainnya :
Total dive site : 25
Bulan terbaik bagi penyelam : April - November
Bulan terjelek bagi penyelam : Januari– Maret
Suhu rata-rata : 29°C
Informasi selengkapnya mengenai Bunaken di sini.

(3).  Kepulauan Seribu, Jakarta


Letak kepulauan Seribu merupakan daya tarik utamanya, pulau-pulau dengan pasir putih dan relatif tenang berada tak jauh dari ibukota (Jakarta) menjadikannya mudah untuk dikunjungi. Seharusnya Kepulauan seribu dapat dikembangkan menjadi tujuan penyelaman yang sangat nyaman, ratusan pulau kecil tersebar dalam radius sampai 50 mil laut dari sebuah ibukota negara yang juga salah satu kota paling sibuk di dunia.
Penyelaman di Kep Seribu sangat bervariasi, walau kontur bawah lautnya relatif mirip, yaitu pasir dan terumbu yang tidak terlalu terjal, namun di beberapa lokasi masih dapat di jumpai gugusan terumbu yang masih relatif sangat sehat, disamping itu biota-biota laut kecil banyak terdapat disini. Biota-biota ini sangat menarik bagi fotografer macro. Dibeberapa tempat juga mudah di jumpai beberapa bangkai kapal tenggelam.
Data lainnya :
Total dive site : 13
Bulan terbaik bagi penyelam : April - Oktober
Bulan terjelek bagi penyelam : Desember– Pebruari
Suhu rata-rata 30°C
Informasi selengkapnya mengenai wisata Kepulauan Seribu bisa dilihat di sini

(4).  Raja Ampat, Papua


Di Raja Ampat ini dapat disaksikan keanekaragaman bahari tertinggi di dunia. Letaknya tepat di pusat segitiga terumbu karang dunia, Raja Ampat di akui sebagai lokasi dengan tingkat keanekaragaman bahari terlengkap (hasil penelitian Dr Gerald Allen).
Spesies yang menjadi daya tarik utama diantaranya adalah terumbu karang dengan keanekaragaman yang sangat tinggi dan juga adanya Manta Ray, Wobbegong Shark, Walking Shark dan Pontohi Pygmy Sea Horse yang jarang dijumpai di tempat lain.  Penyelaman di Raja Ampat dapat dilakukan melalui perjalanan Liveaboard maupun Land Based operator.
Data lainnya :
Total dive site : 38
Bulan terbaik bagi penyelam : Oktober - April
 Bulan terjelek bagi penyelam : Juni - April
Suhu rata-rata 29°C

(5).  Ambon

Ambon menawarkan beberapa variasi penyelaman yang tidak dijumpai di banyak tempat di Indonesia, khususnya kondisi gua-gua dan lembah-lembah bawah air yang sangat menawan, disamping gerombolan pelagis seperti ikan kue, juga dapat dijumpai beberapa spesies hiu, manta ray dan juga napoleon wrasse. Yang menjadi daya tarik utama adalah banyaknya jenis "rhinopias" dan "frog fish" yang berwarna warni dapat dijumpai dengan cukup mudah, serta tantangan dalam menjelajah cerukan-cerukan dan konstruksi batuan bawah air ang berongga-rongga, dan juga kadang-kadang di sertai arus yang cukup keras.
Data lainnya :
Total dive site : 21
Bulan terbaik bagi penyelam : Oktober - Mei
Bulan terjelek bagi penyelam : Juli - September
Suhu rata-rata 29°C

(6).  Pulau Weh, Aceh


Pulau We di daerah Sabang letaknya tidak jauh dari kota Banda Aceh dan mudah dijangkau dengan transportasi umum. Lokasi penyelaman banyak terdapat disekitar Pulau We, dengan variasi bawah laut yang sangat beragam, mulai dari pasir slope sampai drop off (walau relatif pendek).
Kondisi terumbu karangnya termasuk yang terbaik di seluruh pesisir bagian barat Sumatera.  Jenis ikan karangnya sangat bervariasi, dengan warna warni yang mempesona. Lokasi ini cocok untuk semua tingkatan peselam.
Data lainnya :
Total dive site : 18
Bulan terbaik bagi penyelam : Maret – Oktober
Bulan terjelek bagi penyelam : Nopember - Januari
Suhu rata-rata 29°C

(7).  Komodo, NTT


Salah satu tempat di Indonesia dengan kelengkapan terumbu karang yang sangat mempesona, sebagian besar lokasi penyelaman berada di daerah berarus, baik yang lemah maupun yang cukup kuat.  kondisi arus yang demikian menyebabkan banyak ditemukannya ikan-ikan besar termasuk giant trevally, hiu, manta ray dan pelagis lainnya.
Di Komodo bagian selatan juga terdapat situs yang sangat terkenal untuk melakukan "muck diving". Komodo sangat terkenal karena adanya "Komodo dragon", binatang pra sejarah yang hanya bisa ditemukan di daerah ini. Saat ini Komodo sedang diusulkan untuk menjadi salah satu dari " 7 nature wonder of the world".
Data lainnya : 
Total dive site : 29
Bulan terbaik bagi penyelam : April – Desember
Bulan terjelek bagi penyelam : Januari - Maret
Suhu rata-rata 28°C

(8).  Pelabuhan Ratu, Jawa Barat


Pelabuhan Ratu merupakan “halaman belakang” bagi ibukota Jawa Barat, Bandung. Lokasi ini mudah dijangkau (150 km dari Jakarta) dan sudah berkembang sebagai suatu daerah wisata yang cukup tertata. Sejak lama daerah Pelabuhan Ratu terkenal dengan legenda Nyi Roro Kidul (Ratu Pantai Selatan) yang sampai sekarang masih banyak dipercaya masyarakat.
Kondisi penyelaman di sini cukup menantang dengan pola arus serta gelombang yang kadang-kadang cukup tinggi. Tempat ini cocok bagi peselam yang ingin berlibur dan menikmati keunikan bawah laut dengan kontur bawah air berupa “lembah dan ngarai” yang tersusun atas batu-batuan gelap dan menimbulkan misteri tersendiri. Tidak banyak terumbu karang yang hidup didaerah ini namun kesempatan bertemu ikan-ikan besar cukup tinggi, bahkan disaat-saat tertentu bisa dijumpai ikan Mola-mola (Sunfish) yang sangat unik.
Data lainnya :
Total dive site : 5
Bulan terbaik bagi penyelam : Agustus – September - Desember
Bulan terjelek bagi penyelam : Januari - Pebruari
Suhu rata-rata 30°C

Keterangan gambar : sebagai ilustrasi yang diambil dari internet
Sumber bacaan a.l : diving-indonesia.net

Bacaan terkait :
Diving, sebagai Olah Raga, Wisata dan Cinta Lingkungan 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar