Pemerintah Ukraina menyebut bahwa Euro 2012 adalah sebagai tonggak utama dalam upaya negara itu berintegrasi dengan Komunitas Eropa. Bagaimana dengan banyaknya berkeliaran perempuan cantiknya?.
Dalam perhelatan Euro
2012 yang telah diselenggarakan antara lain di Ukraina banyak terlihat perempuan
cantik yang mengenakan rok mini dan baju ketat yang berkeliaran di negara itu. Bagaimana
pendapat dan kondisi di belakang itu?
*
Menurut Anna
Gutsol, pendiri dan juru bicara kelompok aksi politik Femen : (a). Para wisatawan pasti akan melihat banyak
perempuan berpenampilan menarik, padahal itu akan semakin memperkuat citra
negatif mengenai perempuan di negeri ini. (b). Kebanyakan
orang asing tidak akan berpikir betapa sulitnya hidup bagi perempuan Ukraina.
Mereka hanya akan melihat kami seperti semacam permen (c). Euro 2012 akan mempromosikan wisata seks di
Ukraina, ini merendahkan kaum perempuan apalagi selama ini perempuan Ukraina
memiliki reputasi yang kurang baik, dianggap cantik dan bisa dijadikan boneka
seks yang murah. (d). Ketika para
wisatawan penggemar sepak bola datang ke sini, gambaran itu akan diperkuat
Catatan
: Femen adalah merupakan sekumpulan aktivis penentang prostitusi di Ukraina,
organisasi ini terkenal di Ukraina karena taktiknya dengan mengirim perempuan
muda ke lokasi publik melakukan aksi topless dan berteriak tentang penyebabnya,
mereka juga tak segan-segan melawan polisi dan penjaga keamanan yang dikirim
untuk menghalau mereka.
Menurut LSM La Strada - yang antiperdagangan manusia - : (a). Ukraina dianggap merupakan sumber utama pelacur Eropa dimana ekonomi yang lemah dan kesempatan kerja yang sempit adalah alasan utama kecenderungan tersebut terjadi. (b). Sebanyak 90 persen perempuan Ukraina yang bekerja di industri seks memiliki anak dan 80 persen dari mereka telah menjadi korban dari kekerasan rumah tangga. (c). Lebih dari 40 persen dari perempuan pekerja industri seks Ukraina tinggal bersama seorang pria tidak mampu, biasanya karena kecanduan alkohol atau pengangguran sehingga mereka harus membiayai rumah tangga sendiri,
Menurut LSM La Strada - yang antiperdagangan manusia - : (a). Ukraina dianggap merupakan sumber utama pelacur Eropa dimana ekonomi yang lemah dan kesempatan kerja yang sempit adalah alasan utama kecenderungan tersebut terjadi. (b). Sebanyak 90 persen perempuan Ukraina yang bekerja di industri seks memiliki anak dan 80 persen dari mereka telah menjadi korban dari kekerasan rumah tangga. (c). Lebih dari 40 persen dari perempuan pekerja industri seks Ukraina tinggal bersama seorang pria tidak mampu, biasanya karena kecanduan alkohol atau pengangguran sehingga mereka harus membiayai rumah tangga sendiri,
Kata juru bicara La
Strada, Mariana Yevtsukova, :
"Perempuan di
Ukraina tidak memiliki status yang tinggi. Ada pula diskriminasi gender dan
masyarakat cenderung mengharuskan perempuan untuk menjadi ibu rumah tangga
saja. Maka itu, hanya ada sedikit kesempatan bagi perempuan yang ingin
bekerja,"
"Memang benar banyak perempuan Ukraina yang bekerja di industri seks di Eropa, tapi itu bukan karena masyarakat kita memungkinkannya, tidak ada perempuan yang ingin menjadi pelacur.
"Memang benar banyak perempuan Ukraina yang bekerja di industri seks di Eropa, tapi itu bukan karena masyarakat kita memungkinkannya, tidak ada perempuan yang ingin menjadi pelacur.
Aksi Femen - Sejak sekitar tiga pekan lagi berlangsung di Polandia dan Ukraina Euro
2012, di Kiev-Ukraina (12/5/2012) seorang
aktivis dari kelompok feminis Femen berusaha merebut tropi yang tengah
dipamerkan untuk public, namun petugas berhasil menghadangnya (Jawa Pos, 13 Mei
2012).
Pada babak perempat
final Inggris vs Italia di Stadion Olimpiade Kiev (25/6), para aktivis itu
berunjuk rasa di depan stadion dengan bertelanjang dada. Dalam orasinya, mereka mengecam Presiden UEFA
Michel Platini karena dianggap melindungi praktik prostitusi. Selama Euro,
praktik esek-esek itu meningkat pesat.
Juru bicara Femen
Inna Shevchenko mengatakan kondisi tersebut sangat memprihatinkan : "Alasan
kami menentang UEFA karena mereka hanya ingin uang di sini (Ukraina). Di mana
pun, mereka hanya menginginkan itu. Sangat mudah mencari uang dengan industri
seks di Ukraina,".
Menurut Alena
Vinnitskaya, penyanyi sekaligus penulis lagu pendiri Nu Virgo, band cewek
paling populer di Uni Soviet mengatakan :
"Di sini,
membanggakan kecantikan perempuan adalah bagian dari sejarah kami. Mungkin
kadang-kadang cara kami berpakaian tampak provokatif bagi pengunjung asing. Itu
memang tidak sesuai dengan budaya mereka, tapi bagi kami itu biasa saja."
"Saya pikir Euro 2012 adalah momen yang baik untuk negara kami, itu akan memungkinkan orang luar untuk melihat buruk-baiknya Ukraina, misalnya jalan yang berbatu dan perdesaan kami yang indah. Namun, kami tidak berdiam diri dan membiarkan Ukraina menjadi pusat bordil Eropa, tapi kami juga tidak akan berhenti untuk menjadi cantik,"
"Saya pikir Euro 2012 adalah momen yang baik untuk negara kami, itu akan memungkinkan orang luar untuk melihat buruk-baiknya Ukraina, misalnya jalan yang berbatu dan perdesaan kami yang indah. Namun, kami tidak berdiam diri dan membiarkan Ukraina menjadi pusat bordil Eropa, tapi kami juga tidak akan berhenti untuk menjadi cantik,"
Keterangan
gambar : sebagai ilustrasi yang diambil dari internet.
Sumber bacaan a.l : mediaindonesia.com 2012/06/08
dan Media Indonesia 27/6/2012
Tidak ada komentar:
Posting Komentar