Rabu, 28 Agustus 2013

Kabupaten Bogor, Tegar Beriman


Dikemas oleh : Isamas54
Kabupaten Bogor mempunyai alam yang sangat indah dan bersejarah serta mudah dijangkau dari DKI Jakarta.

Wilayah

Luas Kabupaten Bogor adalah seluas 298.838.304 ha, dengan batas-batas wilayah : (a).  sebelah utara adalah Kabupaten Tanggerang, Kab/Kota Bekasi, Kota Depok, (b).  sebelah timur adalah Kab. Cianjur dan Kab. Karawang, (c).  sebelah selatan adalah Kab. Sukabumi dan Kab. Cianjur, (d).  sebelah barat adalah Kab. Lebak (Prov. Banten), (e).  sebelah tengah adalah Kota Bogor.
Dalam wilayah kabupaten tersebut juga terdapat beberapa gunung yang antara lain merupakan obyek wisata alam yang dapat dibanggakan yaitu : Gunung Gede, Gunung Pangrango, Gunung Salah, Gunung Halimun.  Sedangkan mengenai sungai besar  yang membelah Kota Bogor adalah Sungai Ciliwung dan Sungai Cisadane yang masing-masing selanjutnya mengalir ke wilayah Jakarta dan wilayah Tanggerang.
Pusat pemerintahan Kabupaten Bogor berada di Cibinong yang dapat ditempuh dari Kota Jakarta (40 km),  melalui kendaraan umum, pribadi, taxi, atau kereta api.

Jumlah penduduk
Jumlah penduduk di wilayah Kabupaten Bogor adalah 4.966.621 jiwa atau 11,03% dari penduduk Provinsi Jawa Barat seperti dapat dilihat pada Tabel yang bersumber pada Database SIAK Provinsi Jawa Barat Tahun 2011.


Wilayah Kabupaten Bogor terdiri dari 40 kecamatan dengan rincian seperti pada bacaan selanjutnya.

Motto
Motto Kabupaten Bogor adalah Tegar Beriman yang merupakan akronim dari Tertib, Segar, Bersih, Indah, Mandiri, Aman dan Nyaman.   Tegar Beriman menggambarkan kondisi masyarakat dan lingkungan alam daerah yang terbentuk oleh perilaku dan usaha masyarakatnya dengan landasan iman yang kokoh.   Hal ini juga merupakan perwujudan dari Prayoga Tohaga Sayaga dan Kuta Udaya Wangsa. Tegar Beriman ini juga merupakan motto juang Kabupaten Bogor yang ditetapkan berdasarkan Peraturan Daerah Nomor 2 tahun 1995.   Perisai yang bertuliskan motto juang “Tegar Beriman” pada bagian bawahnya melambangkan tameng dan benteng yang mampu menjamin keamanan, ketentraman dan kenyamanan hidup lahir dan bathin berupa keimanan yang kuat terhadap Tuhan Yang Maha Esa.

Sejarah
Dari sisi sejarah, Kabupaten Bogor merupakan salah satu wilayah yang menjadi pusat kerajaan tertua di Indonesia. Catatan Dinasti Sung di Cina dan prasasti yang ditemukan di Tempuran sungai Ciaruteun dengan sungai Cisadane, memperlihatkan bahwa setidaknya pada paruh awal abad ke 5 M di wilayah ini telah ada sebuah bentuk pemerintahan. Sejarah lama Dinasti Sung mencatat tahun 430, 433, 434, 437, dan 452 Kerajaan Holotan mengirimkan utusannya ke Cina. Sejarawan Prof. Dr Slamet Muljana dalam bukunya Dari Holotan ke Jayakarta menyimpulkan Holotan adalah transliterasi Cina dari kata Aruteun, dan kerajaan Aruteun adalah salah satu kerajaan Hindu tertua di Pulau Jawa. Prasasti Ciaruteun merupakan bukti sejarah perpindahan kekuasaan dari kerajaan Aruteun ke kerajaan Tarumanagara dibawah Raja Purnawarman, sekitar paruh akhir abad ke-5.
Prasasti-prasasti lainnya peninggalan Purnawarman adalah prasasti Kebon Kopi di Kecamatan Cibungbulang, Prasasti Jambu di Bukit Koleangkak (Pasir Gintung, Kecamatan Leuwiliang), dan prasasti Lebak (di tengah sungai Cidanghiyang, Propinsi Banten).  Pada abad ke 6 dan ke 7 Kerajaan Tarumanagara merupakan penguasa tunggal di wilayah Jawa Barat. Setelah Tarumanagara, pada abad-abad selanjutnya kerajaan terkenal yang pernah muncul di Tanah Pasundan (Jawa Barat) adalah Sunda, Pajajaran, Galuh, dan Kawali. Semuanya tak terlepas dari keberadaan wilayah Bogor dan sekitarnya. Sejarah awal mula berdirinya Kabupaten Bogor, ditetapkan tanggal 3 Juni yang diilhami dari tanggal pelantikan Raja Pajajaran yang terkenal yaitu Sri Baduga Maharaja yang dilaksanakan pada tanggal 3 Juni 1482 selama sembilan hari yang disebut dengan upacara “Kedabhakti”.
Nama Bogor menurut berbagai pendapat bahwa kata Bogor berasal dari kata “Buitenzorg” nama resmi dari Penjajah Belanda. Pendapat lain berasal dari kata “Bahai” yang berarti Sapi, yang kebetulan ada patung sapi di Kebun Raya Bogor. Sedangkan pendapat ketiga menyebutkan Bogor berasal dari kata “Bokor” yang berarti tunggul pohon enau (kawung). Dalam versi lain menyebutkan nama Bogor telah tampil dalam sebuah dokumen tanggal 7 April 1952, tertulis “Hoofd Van de Negorij Bogor” yang berarti kurang lebih Kepala Kampung Bogor, yang menurut informasi kemudian bahwa Kampung Bogor itu terletak di dalam lokasi Kebun Raya Bogor yang mulai dibangun pada tahun 1817. Asal mula adanya masyarakat Kabupaten Bogor, cikal bakalnya adalah dari penggabungan sembilan Kelompok Pemukiman oleh Gubernur Jendral Baron Van Inhof pada tahun 1745, sehingga menjadi kesatuan masyarakat yang berkembang menjadi besar di waktu kemudian. Kesatuan masyarakat itulah yang menjadi inti masyarakat Kabupaten Bogor.
Pusat Pemerintahan Bogor semula masih berada di wilayah Kota Bogor yaitu tepatnya di Panaragan, kemudian berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 1982, Ibu Kota Kabupaten Bogor dipindahkan dan ditetapkan di Cibinong. Sejak tahun 1990 pusat kegiatan pemerintahan menempati Kantor Pemerintahan di Cibinong.

Obyek Budaya dan Wisata
Banyak obyek budaya dan wisata termasuk di sekitar Kota Bogor atau  yang berada di wilayah Kabupaten Bogor seperti berikut.
Pemandian air panas, Perkemahan (Desa Babakan Madang), Pemandian Air Panas (Desa Karang Tengah), Sirkuit Sentul (Desa Sentul), Peternakan Tapos (Desa Tapos),  Prasati Muara, Tapak Gajah, Batu Congklak (Desa Benteng),  Museum Wayang Golek (Desa Bojong Rangkas), Curug dan Perkemahan Ciaruteun (Desa Cibuntu),  Situs Megalit, Taman Purbakala, Tapak Purnawarman (Desa Ciaruteun Ilir),Taman dan Danau Lido (Desa Cigombong), Taman Buah Mekarsari (Desa Mekarsari), Air Terjun -2 Lokasi (Desa Sukaharja), Pabrik dan Perkebunan Teh, Taman Safari, Taman Budaya, Telaga Warna (Desa Cibeureum),  Air Terjun Cilember (Desa Cilember), RS Paru2 Cisarua (Desa Cisarua), Puncak Pass, Perkebunan The (Desa Tugu Selatan), Air Panas Ciseeng (Desa Ciseeng), Kampus IPB Darmaga, Perkemahan, Air Terjun (Desa Sukawening), Taman Holtikultura (Desa Kalong), Arca Domas (Desa Kuta ) Wisata Megamendung, Wisata Mega Indah (Desa Megamendung), Curug Seribu, Curug Cigamea, Air Panas (Desa Ciasmara), PLTA Karagak (Desa Cibitung Wetan), - Kawah Batu (Desa Gunung Sari), Perkemahan (Desa Sukaresmi), Air Terjun dan Perkemahan Curug Luhur (Desa Tapos).

Wilayah sekitarnya
Apabila berkunjung ke Kabupaten Bogor, tentu juga tidak melewatkan juga ke Kota Bogor yang mempunyai obyek wisata dan sejarah, yaitu sebagai berikut :  Istana Bogor, Kebun Raya, Museum Zoologi, Herbarium Bogoriense, RSJ Cilendek/Cikeumeuh, Museum Perjuangan, Museum tanah, Tugu Kujang, Kampus IPB Baranangsiang dan Kampus IPB Gunung Gede, Taman Kencana,  Istana Batu Tulis, Junggle Water Park (Taman Air),  Terminal Tas Katulampa dan Terminal Tas tajur.  Lapangan Udara Semplak. 
Serta tidak lupa pula dengan buah tangan dan makanan khasnya.

Proses Pemekaran/Pembentukan Kabupaten Bogor Barat
Dalam rapat paripurna yang digelar DPRD Kabupaten Bogor, Senin (19/8/2013), selain berisi penyampaian Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban Akhir Masa Jabatan (LKPJ AMJ) Bupati Bogor periode 2008 hingga 2013, juga membahas mengenai persetujuan pembentukan daerah otonom baru melalui pemekaran daerah Kabupaten Bogor dengan nama calon daerah otonom baru “Kabupaten Bogor Barat”, dengan ibukota atau pusat pemerintahan daerah otonom baru yang berlokasi di Desa Cigudeg, Kecamatan Cigudeg.
Adapun wilayah kecamatan yang akan masuk ke wilayah Kabupaten Bogor Barat (sebelumnya termasuk dalam 40 kecamatan yang ada di wilayah Kabupaten Bogor), yaitu : Nanggung, Leuwiliang, Leuwisadeng, pamijahan, Cibungbulang, Ciampea, Tenjolaya, tenjo, Rumpin, Jasinga, Parungpanjang, Sukajaya, Cigudeg, dan Dramaga (catatan : mohon koreksi apabila ada perbaikan atau perkembangannya).
Keputusan persetujuan tersebut merupakan perubahan keputusan DPRD Kabupaten Bogor Nomor 12 tahun 2007 dan Keputusan DPRD Kabupaten Bogor Nomor 20 tahun 2009. Perubahan tersebut menyangkut cakupan wilayah, rincian jumlah nominal dana hibah per tahun untuk kepentingan bantuan operasional penyelenggaraan pemerintahan di daerah otonom baru selama tiga tahun berturut-turut sejak awal pembentukannya dari APBD Kabupaten Bogor, serta hibah untuk biaya pelaksanaan Pemilu Bupati dan Wakil Bupati di daerah otonom baru, serta rincian barang bergerak dan tidak bergerak milik Pemkab Bogor yang akan diserahkan kepada daerah otonom baru.
Nantinya daerah otonom baru ini akan memiliki batas-batas wilayah yaitu : (a).  Sebelah utara berbatasan dengan Kecamatan Tigaraksa, Kecamatan Jambe, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Legok Cisauk Kabupaten Tangerang Provinsi Banten. (b).  Sebelah selatan berbatasan dengan Kecamatan Curug, Kecamatan Cidahu, Kecamatan Parakansalak, Kecamatan Kabandungan Kabupaten Sukabumi Provinsi Jawa Barat, dan Kecamatan Cibeber Kabupaten Lebak Provinsi Banten. (c).  Sebelah barat berbatasan dengan Kecamatan Lebak Gedong, Kecamatan Cipanas, Kecamatan Curug Bitung, Kecamatan Maja Kabupaten Lebak Provinsi Banten, serta Kecamatan Solear, dan Kecamatan Tigaraksa Kabupaten Tangerang Provinsi Banten. Sedangakan untuk  (d).  sebelah timur akan berbatasandengan Kecamatan Gunungsindur, Kecamatan Ciseeng, Kecamatan Tamansari, Kecamatan Ciomas Kabupaten Bogor Provinsi Jawa Barat, dan Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor Provinsi Jawa Barat.
Selama ini Pemkab Bogor telah memenuhi beragam persyaratan administrasi, kajian, dan pendalaman yang diperlukan untuk pembentukan Kabupaten Bogor Barat sebagai daerah otonom baru di Jawa Barat dengan mempertimbangkan aspek filosofis, historis, yuridis, dan teoritis, serta tinjauan teknis dari berbagai pihak yang kompeten. “Pembentukan daerah otonom baru yang merupakan pemekaran Kabupaten Bogor merupakan salah satu upaya Pemkab Bogor dalam mengakomodasi aspirasi masyarakat, namun realisasinya masih memerlukan proses yang panjang agar pelaksanaannya benar-benar berdampak positif terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat.


Wilayah Kabupaten (sekarang/sebelum pemekaran)
Di Kabupaten Bogor Provinsi Jawa Barat terdapat 40 wilayah Kecamatan.  Berikut ini adalah daftar nama-nama Kecamatan, Kelurahan / Desa (nomor kode pos), dan obyek wisata di Kabupaten Bogor Provinsi Jawa Barat.

(1).  Kecamatan Babakan Madang (9 Kelurahan/Desa)
Obyek : Pemandian air panas, Perkemahan (Desa Babakan Madang), Pemandian Air Panas (Desa Karang Tengah), Sirkuit Sentul (Desa Sentul)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Babakan Madang di Kabupaten Bogor :
Babakan Madang (Kodepos : 16810), Bojong Koneng (Kodepos : 16810), Cijayanti (Kodepos : 16810), Cipambuan (Kodepos : 16810), Citaringgul (Kodepos : 16810), Kadumangu (Kodepos : 16810), Karang Tengah (Kodepos : 16810), Sentul (Kodepos : 16810), Sumur Batu (Kodepos : 16810)

(2). Kecamatan Bojonggede (9 Kelurahan/Desa)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Bojonggede di Kabupaten Bogor  :
Bojong Baru (Kodepos : 16920), Cimanggis (Kodepos : 16920), Ragajaya (Kodepos : 16920), Rawa Panjang (Kodepos : 16920), Susukan (Kodepos : 16920), Waringin Jaya (Kodepos : 16920), Pabuaran (Kodepos : 16921), Bojong Gede (Kodepos : 16922), Kedung Waringin (Kodepos : 16923)

(3). Kecamatan Caringin (12 Kelurahan/Desa)
Obyek  :  Peternakan Tapos
Desa/Kelurahan di Kecamatan Caringin :
Caringin (Kodepos : 16730), Ciderum (Kodepos : 16730), Ciherang Pondok (Kodepos : 16730), Cimande (Kodepos : 16730), Cimande Hilir (Kodepos : 16730), Cinagara (Kodepos : 16730), Lemah Duhur (Kodepos : 16730), Muarajaya (Kodepos : 16730), Pancawati (Kodepos : 16730), Pasir Buncir (Kodepos : 16730), Pasir Muncang (Kodepos : 16730), Tangkil (Kodepos : 16730)

(4). Kecamatan Cariu (10 Kelurahan/Desa)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Cariu :
Babakan Raden (Kodepos : 16840), Bantar Kuning (Kodepos : 16840), Cariu (Kodepos : 16840), Cibatu Tiga (Kodepos : 16840), Cikutamahi (Kodepos : 16840), Karya Mekar (Kodepos : 16840), Kuta Mekar (Kodepos : 16840), Mekarwangi (Kodepos : 16840), Sukajadi (Kodepos : 16840), Tegal Panjang (Kodepos : 16840)

(5). Kecamatan Ciampea (12 Kelurahan/Desa)
Obyek :  Prasati Muara, Tapak Gajah, Batu Congklak (Desa Benteng),  Museum Wayang Golek (Desa Bojong Rangkas), Curug dan Perkemahan Ciaruteun (Desa Cibuntu).
Desa/Kelurahan di Kecamatan Ciampea  :
Benteng (Kodepos : 16620), Bojong Jengkol (Kodepos : 16620), Bojong Rangkas (Kodepos : 16620), Ciampea (Kodepos : 16620), Ciampea Udik (Kodepos : 16620), Cibadak (Kodepos : 16620), Cibanteng (Kodepos : 16620), Cibuntu (Kodepos : 16620), Cicadas (Kodepos : 16620), Cihideung Ilir (Kodepos : 16620), Cihideung Udik (Kodepos : 16620), Cinangka (Kodepos : 16620), Tegal Waru (Kodepos : 16620)

(6). Kecamatan Ciawi (13 Kelurahan/Desa)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Ciawi :
Banjar Sari (Kodepos : 16720), Banjar Wangi (Kodepos : 16720), Banjar Waru (Kodepos : 16720), Bendungan (Kodepos : 16720), Bitung Sari (Kodepos : 16720), Bojong Murni (Kodepos : 16720), Ciawi (Kodepos : 16720), Cibedug (Kodepos : 16720), Cileungsi (Kodepos : 16720), Citapen (Kodepos : 16720), Jambu Luwuk (Kodepos : 16720), Pandansari (Kodepos : 16720), Teluk Pinang (Kodepos : 16720)

(7). Kecamatan Cibinong (12 Kelurahan/Desa)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Cibinong :
Cibinong (Kodepos : 16911), Nanggewer (Kodepos : 16912), Nanggewer Mekar (Kodepos : 16912), Karadenan (Kodepos : 16913), Sukahati (Kodepos : 16913), Harapan Jaya (Kodepos : 16914), Pondok Rajeg (Kodepos : 16914), Tengah (Kodepos : 16914), Pakansari (Kodepos : 16915), Pabuaran (Kodepos : 16916), Cirimekar (Kodepos : 16917), Ciriung (Kodepos : 16918)

(8). Kecamatan Cibungbulang (15 Kelurahan/Desa)
Obyek :  Situs Megalit, Taman Purbakala, Tapak Purnawarman (Desa Ciaruteun Ilir)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Cibungbulang :
Cemplang (Kodepos : 16630), Ciaruteun Ilir (Kodepos : 16630), Ciaruteun Udik (Kodepos : 16630), Cibatok 1 (Kodepos : 16630), Cibatok 2 (Kodepos : 16630), Cijujung (Kodepos : 16630), Cimanggu 1 (Kodepos : 16630), Cimanggu 2 (Kodepos : 16630), Dukuh (Kodepos : 16630), Galuga (Kodepos : 16630), Girimulya (Kodepos : 16630), Leuweung Kolot (Kodepos : 16630), Situ Ilir (Kodepos : 16630), Situ Udik (Kodepos : 16630), Sukamaju (Kodepos : 16630)

(9). Kecamatan Cigombong (9 Kelurahan/Desa)
Obyek : Taman dan Danau Lido (Desa Cigombong). 
Desa/Kelurahan di Kecamatan Cigombong :
Ciadeg (Kodepos : 16110), Ciburayut (Kodepos : 16110), Ciburuy (Kodepos : 16110), Cigombong (Kodepos : 16110), Cisalada (Kodepos : 16110), Srogol (Kodepos : 16110), Tugujaya (Kodepos : 16110),  Watesjaya (Kodepos : 16110), Pasir Jaya (Kodepos : 16119)

(10). Kecamatan Cigudeg (15 - Kelurahan/Desa)
Obyek :  Taman Buah, Gua Gudawang (Desa Argapura)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Cigudeg :
Argapura (Kodepos : 16660),  Bangunjaya (Kodepos : 16660),  Banyu Asih (Kodepos : 16660),  Banyu Resmi (Kodepos : 16660),  Banyu Wangi (Kodepos : 16660),  Batu Jajar (Kodepos : 16660),  Bunar (Kodepos : 16660),  Cigudeg (Kodepos : 16660),  Cintamanik (Kodepos : 16660),  Mekarjaya (Kodepos : 16660),  Rengasjajar (Kodepos : 16660),  Sukamaju (Kodepos : 16660),  Sukaraksa (Kodepos : 16660),  Tegallega (Kodepos : 16660), Wargajaya (Kodepos : 16660)

(11). Kecamatan Cijeruk (9 Desa/Kelurahan)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Cijeruk di Kabupaten Bogor:
Cibalung (Kodepos : 16740),  Cijeruk (Kodepos : 16740),  Cipelang (Kodepos : 16740),  Cipicung (Kodepos : 16740),  Palasari (Kodepos : 16740),  Sukaharja (Kodepos : 16740),  Tajur Halang (Kodepos : 16740),  Tanjung Sari (Kodepos : 16740),  Warung Menteng (Kodepos : 16740)

(12). Kecamatan Cileungsi (Desa/Kelurahan)
Obyek  :  Taman Buah Mekarsari (Desa Mekarsari). 
Desa/Kelurahan di Kecamatan Cileunsi  :
 Cileungsi (Kodepos : 16820),  Cileungsi Kidul (Kodepos : 16820) , Cipenjo (Kodepos : 16820),  Cipeucang (Kodepos : 16820),  Dayeuh (Kodepos : 16820),  Gandoang (Kodepos : 16820),  Jatisari (Kodepos : 16820),  Limus Nunggal (Kodepos : 16820),  Mampir (Kodepos : 16820),  Mekarsari (Kodepos : 16820), Pasir Angin (Kodepos : 16820),  Setu Sari (Kodepos : 16820)

(13). Kecamatan Ciomas ( 11 Desa/Kelurahan)
Obyek : Air Terjun -2 Lokasi (Desa Sukaharja)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Ciomas :
Ciapus (Kodepos : 16610),  Ciomas (Kodepos : 16610), Ciomas Rahayu (Kodepos : 16610), Kota Batu (Kodepos : 16610), Laladon (Kodepos : 16610), Mekarjaya (Kodepos : 16610), Padasuka (Kodepos : 16610), Pagelaran (Kodepos : 16610), Parakan (Kodepos : 16610), Sukaharja (Kodepos : 16610), Sukamakmur (Kodepos : 16610)

(14). Kecamatan Cisarua ( 11 Desa/Kelurahan)
Obyek : Pabrik dan Perkebunan Teh, Taman Safari, Taman Budaya, Telaga Warna (Desa Cibeureum),  Air Terjun Cilember (Desa Cilember), RS Paru2 Cisarua (Desa Cisarua), Puncak Pass, Perkebunan The (Desa Tugu Selatan)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Cisarua :
Batu Layang (Kodepos : 16750),  Cibeureum (Kodepos : 16750), Cilember (Kodepos : 16750), Cisarua (Kodepos : 16750), Citeko (Kodepos : 16750), Jogjogan (Kodepos : 16750), Kopo (Kodepos : 16750), Leuwimalang (Kodepos : 16750), Tugu Selatan (Kodepos : 16750), Tugu Utara (Kodepos : 16750)

(15). Kecamatan Ciseeng ( 10 Desa/Kelurahan)
Obyek : Air Panas Ciseeng (Desa Ciseeng)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Ciseeng  : 
Babakan (Kodepos : 16120), Cibentang (Kodepos : 16120), Cibeuteung Muara (Kodepos : 16120), Cibeuteung Udik (Kodepos : 16120), Cihoe (Cihowe) (Kodepos : 16120), Ciseeng (Kodepos : 16120) Obyek, Karihkil (Kodepos : 16120), Kuripan (Kodepos : 16120), Parigi Mekar (Kodepos : 16120), Putat Nutug (Kodepos : 16120)

(16). Kecamatan Citeureup ( 14 Desa/Kelurahan)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Citeureup :
Citeureup (Kodepos : 16810),  Gunung Sari (Kodepos : 16810), Hambalang (Kodepos : 16810), Karang Asem Barat (Kodepos : 16810), Karang Asem Timur (Kodepos : 16810), Leuwinutug (Kodepos : 16810), Pasir Mukti (Kodepos : 16810), Puspanegara (Kodepos : 16810), Puspasari (Kodepos : 16810), Sanja (Kodepos : 16810), Sukahati (Kodepos : 16810), Tajur (Kodepos : 16810), Tangkil (Kodepos : 16810), Tarikolot (Kodepos : 16810)

(17). Kecamatan Dramaga ( 10 Desa/Kelurahan)
Obyek : Kampus IPB Darmaga, Perkemahan, Air Terjun (Desa Sukawening).
Desa/Kelurahan di Kecamatan Dramaga :
Babakan (Kodepos : 16680), Ciherang (Kodepos : 16680), Cikarawang (Kodepos : 16680), Dramaga (Kodepos : 16680), Neglasari (Kodepos : 16680), Petir (Kodepos : 16680), Purwasari (Kodepos : 16680), Sinar Sari (Kodepos : 16680), Sukadamai (Kodepos : 16680), Sukawening (Kodepos : 16680).

(18). Kecamatan Gunung Putri ( 10 Desa/Kelurahan)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Gunung Putri :
Karanggan (Kodepos : 16960), Gunung Putri (Kodepos : 16961), Tlajung Udik (Kodepos : 16962), Bojong Nangka (Kodepos : 16963), Cicadas (Kodepos : 16964), Wanaherang (Kodepos : 16965), Cikeas Udik (Kodepos : 16966), Nagrag (Kodepos : 16967), Ciangsana (Kodepos : 16968), Bojong Kulur (Kodepos : 16969)

(19). Kecamatan Gunung Sindur ( 10 Desa/Kelurahan)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Gunung Sindur :
Cibadung (Kodepos : 16340), Cibinong (Kodepos : 16340), Cidokom (Kodepos : 16340), Curug (Kodepos : 16340), Gunung Sindur (Kodepos : 16340), Jampang (Kodepos : 16340), Pabuaran (Kodepos : 16340), Padurenan (Kodepos : 16340), Pengasinan (Kodepos : 16340), Rawakalong (Kodepos : 16340)

(20). Kecamatan Jasinga ( 16 Desa/Kelurahan)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Jasinga :
Bagoang (Kodepos : 16670), Barengkok (Kodepos : 16670), Cikopomayak (Kodepos : 16670), Curug (Kodepos : 16670), Jasinga (Kodepos : 16670), Jugala Jaya (Kodepos : 16670), Kalongsawah (Kodepos : 16670), Koleang (Kodepos : 16670), Neglasari (Kodepos : 16670), Pamagersari (Kodepos : 16670), Pangaur (Kodepos : 16670), Pangradin (Kodepos : 16670), Setu (Kodepos : 16670), Sipak (Kodepos : 16670), Tegal Wangi (Kodepos : 16670), Wiraraja (Kodepos : 16670)

(21). Kecamatan Jonggol ( 14 Desa/Kelurahan)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Jonggol :
Balekambang (Kodepos : 16830), Bendungan (Kodepos : 16830), Cibodas (Kodepos : 16830), Jonggol (Kodepos : 16830), Singajaya (Kodepos : 16830), Singasari (Kodepos : 16830), Sirnagalih (Kodepos : 16830), Sukagalih (Kodepos : 16830), Sukajaya (Kodepos : 16830), Sukamaju (Kodepos : 16830), Sukamanah (Kodepos : 16830), Sukanegara (Kodepos : 16830), Sukasirna (Kodepos : 16830), Weninggalih (Kodepos : 16830)

(22). Kecamatan Kemang ( 9 Desa/Kelurahan)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Kemang :
Atang Senjaya (Kodepos : 16310), Bojong (Kodepos : 16310), Jampang (Kodepos : 16310), Kemang (Kodepos : 16310), Pabuaran (Kodepos : 16310), Parakan Jaya (Kodepos : 16310), Pondok Udik (Kodepos : 16310), Semplak Barat (Kodepos : 16310), Tegal (Kodepos : 16310)

(23). Kecamatan Klapa Nunggal / Kelapa Nunggal ( 9 Desa/Kelurahan)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Klapa Nunggal / Kelapa Nunggal  :
Bantar Jati (Kodepos : 16710), Bojong (Kodepos : 16710), Cikahuripan (Kodepos : 16710), Kembang Kuning (Kodepos : 16710), Klapanunggal (Kodepos : 16710), Leuwikaret (Kodepos : 16710), Ligarmukti (Kodepos : 16710), Lulut (Kodepos : 16710), Nambo (Kodepos : 16710)

(24). Kecamatan Leuwiliang ( 11 Desa/Kelurahan)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Leuwiliang :
Barengkok (Kodepos : 16640), Cibeber 1 (Kodepos : 16640), Cibeber 2 (Kodepos : 16640), Karacak (Kodepos : 16640), Karehkel (Kodepos : 16640), Karyasari (Kodepos : 16640), Leuwiliang (Kodepos : 16640), Leuwimekar (Kodepos : 16640), Pabangbon (Kodepos : 16640), Purasari (Kodepos : 16640), Puraseda (Kodepos : 16640)

(25). Kecamatan Leuwisadeng ( 8 Desa/Kelurahan)
Obyek : Taman Holtikultura (Desa Kalong)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Leuwisadeng :
Babakan Sadeng (Kodepos : 16640), Kalong 1 (Kodepos : 16640), Kalong 2 (Kodepos : 16640), Leuwisadeng (Kodepos : 16640), Sadeng (Kodepos : 16640), Sadengkolot (Kodepos : 16640), Sibanteng (Kodepos : 16640), Wangun Jaya (Kodepos : 16640)

(26). Kecamatan Megamendung ( 11 Desa/Kelurahan)
Obyek :  Arca Domas (Desa Kuta ) Wisata Megamendung, Wisata Mega Indah (Desa Megamendung). 
Desa/Kelurahan di Kecamatan Megamendung :
Cipayung (Cipayung Datar) (Kodepos : 16770), Cipayung Girang (Kodepos : 16770), Gadog (Kodepos : 16770), Kuta (Kodepos : 16770) , Megamendung (Kodepos : 16770), Sukagalih (Kodepos : 16770), Sukakarya (Kodepos : 16770), Sukamahi (Kodepos : 16770), Sukamaju (Kodepos : 16770), Sukamanah (Kodepos : 16770), Sukaresmi (Kodepos : 16770)

(27). Kecamatan Nanggung ( 10 Desa/Kelurahan)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Nanggung  :
Bantar Karet (Kodepos : 16650), Cisarua (Kodepos : 16650), Curug Bitung (Kodepos : 16650), Hambaro (Kodepos : 16650), Kalong Liud (Kodepos : 16650), Malasari (Kodepos : 16650), Nanggung (Kodepos : 16650), Pangkal Jaya (Kodepos : 16650), Parakan Muncang (Kodepos : 16650), Sukaluyu (Kodepos : 16650)

(28). Kecamatan Pamijahan ( 15 Desa/Kelurahan)
Obyek :  Curug Seribu, Curug Cigamea, Air Panas (Desa Ciasmara), PLTA Karagak (Desa Cibitung Wetan),  Kawah Batu (Desa Gunung Sari).
Desa/Kelurahan di Kecamatan Pamijahan  :
Ciasihan (Kodepos : 16810), Ciasmara (Kodepos : 16810), Cigamea, Cibening (Kodepos : 16810), Cibitung Kulon (Kodepos : 16810), Cibitung Wetan (Kodepos : 16810), Cibunian (Kodepos : 16810), Cimayang (Kodepos : 16810), Gunung Bunder 1 (Kodepos : 16810), Gunung Bunder 2 (Kodepos : 16810), Gunung Menyan (Kodepos : 16810), Gunung Picung (Kodepos : 16810), Gunung Sari (Kodepos : 16810), Pamijahan (Kodepos : 16810), Pasarean (Kodepos : 16810), Purwabakti (Kodepos : 16810)

(29). Kecamatan Parung ( 9 Desa/Kelurahan)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Parung :
Bojong Indah (Kodepos : 16330), Bojong Sempu (Kodepos : 16330), Cogreg (Kodepos : 16330), Iwul (Kodepos : 16330), Jabon Mekar (Kodepos : 16330), Pamagersari (Kodepos : 16330), Parung (Kodepos : 16330), Waru (Kodepos : 16330), Warujaya (Kodepos : 16330)

(30). Kecamatan Parung Panjang ( 11 Desa/Kelurahan)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Parung Panjang :
Cibunar (Kodepos : 16360), Cikuda (Kodepos : 16360), Dago (Kodepos : 16360), Gintung Cilejet (Kodepos : 16360), Gorowong (Kodepos : 16360), Jagabaya (Kodepos : 16360), Jagabita (Kodepos : 16360), Kabasiran (Kodepos : 16360), Lumpang (Kodepos : 16360), Parungpanjang (Kodepos : 16360), Pingku (Kodepos : 16360)

(31). Kecamatan Ranca Bungur ( 7 Desa/Kelurahan)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Ranca Bungur :
Bantarjaya (Kodepos : 16310), Bantarsari (Kodepos : 16310), Candali (Kodepos : 16310), Cimulang (Kodepos : 16310), Mekarsari (Kodepos : 16310), Pasirgaok (Kodepos : 16310), Rancabungur (Kodepos : 16310)

(32). Kecamatan Rumpin ( 13 Desa/Kelurahan)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Rumpin :
Cibodas (Kodepos : 16350), Cidokom (Kodepos : 16350), Cipinang (Kodepos : 16350), Gobang (Kodepos : 16350), Kampung Sawah (Kodepos : 16350), Kerta Jaya (Kodepos : 16350), Leuwibatu (Kodepos : 16350), Mekar Sari (Kodepos : 16350). , Rabak (Kodepos : 16350), Rumpin (Kodepos : 16350), Sukamulya (Kodepos : 16350), Sukasari (Kodepos : 16350), Taman Sari (Kodepos : 16350)

(33). Kecamatan Sukajaya ( 9 Desa/Kelurahan)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Sukajaya :
Cileuksa (Kodepos : 16660), Cisarua (Kodepos : 16660), Harkatjaya (Kodepos : 16660), Kiara Pandak (Kodepos : 16660), Kiarasari (Kodepos : 16660), Pasir Madang (Kodepos : 16660), Sipayung (Kodepos : 16660), Sukajaya (Kodepos : 16660), Sukamulih (Kodepos : 16660)

(34). Kecamatan Sukamakmur ( 10 Desa/Kelurahan)
Obyek : Danau, Air Panas, Air Terjun, Arca Wisnu (Desa Sukawangi).
 
Desa/Kelurahan di Kecamatan Sukamakmur :
Cibadak (Kodepos : 16830), Pabuaran (Kodepos : 16830), Sirnajaya (Kodepos : 16830), Sukadamai (Kodepos : 16830), Sukaharja (Kodepos : 16830), Sukamakmur (Kodepos : 16830), Sukamulya (Kodepos : 16830), Sukaresmi (Kodepos : 16830), Sukawangi (Kodepos : 16830), Wargajaya (Kodepos : 16830)

(35). Kecamatan Sukaraja ( 13 Desa/Kelurahan)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Sukaraja :
Cadas Ngampar (Kodepos : 16710), Cibanon (Kodepos : 16710), Cijujung (Kodepos : 16710), Cikeas (Kodepos : 16710), Cilebut Barat (Kodepos : 16710), Cilebut Timur (Kodepos : 16710), Cimandala (Kodepos : 16710), Gunung Geulis (Kodepos : 16710), Nagrak (Kodepos : 16710), Pasir Jambu (Kodepos : 16710), Pasirlaja (Kodepos : 16710), Sukaraja (Kodepos : 16710), Sukatani (Kodepos : 16710)

(36). Kecamatan Tajurhalang ( 7 Desa/Kelurahan)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Tajurhalang :
Citayam (Kodepos : 16320), Kalisuren (Kodepos : 16320), Nanggerang (Kodepos : 16320), Sasak Panjang (Kodepos : 16320), Sukmajaya (Kodepos : 16320), Tajur Halang (Kodepos : 16320), Tonjong (Kodepos : 16320)

(37). Kecamatan Tamansari ( 8 Desa/Kelurahan)
Obyek : Perkemahan (Desa Sukaresmi)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Tamansari :
Pasireurih (Kodepos : 16610), Sirnagalih (Kodepos : 16610), Sukajadi (Kodepos : 16610), Sukajaya (Kodepos : 16610), Sukaluyu (Kodepos : 16610), Sukamantri (Kodepos : 16610), Sukaresmi (Kodepos : 16610), Tamansari (Kodepos : 16610)

(38). Kecamatan Tanjungsari ( 10 Desa/Kelurahan)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Tanjungsari :
Antajaya (Kodepos : 16840), Buanajaya (Kodepos : 16840), Cibadak (Kodepos : 16840), Pasir Tanjung (Kodepos : 16840), Selawangi (Kodepos : 16840), Sirnarasa (Kodepos : 16840), Sirnasari (Kodepos : 16840), Sukarasa (Kodepos : 16840), Tanjungrasa (Kodepos : 16840), Tanjungsari (Kodepos : 16840)

(39). Kecamatan Tenjo ( 9 Desa/Kelurahan)
Desa/Kelurahan di Kecamatan Tenjo :
Babakan (Kodepos : 16370),  Batok (Kodepos : 16370), Bojong (Kodepos : 16370), Cilaku (Kodepos : 16370), Ciomas (Kodepos : 16370), Singabangsa (Kodepos : 16370), Singabraja (Kodepos : 16370), Tapos (Kodepos : 16370), Tenjo (Kodepos : 16370)

(40). Kecamatan Tenjolaya ( 6 Desa/Kelurahan)
Obyek : Air Terjun dan Perkemahan Curug Luhur (Desa Tapos). 
Desa/Kelurahan di Kecamatan Tenjolaya :
Cibitung Tengah (Kodepos : 16370), Cinangneng (Kodepos : 16370), Gunung Malang (Kodepos : 16370), Situ Daun (Kodepos : 16370), Tapos 1 (Kodepos : 16370), Tapos 2 (Kodepos : 16370)



Keterangan gambar : diambil dari internet
Sumber a.l : Peta Kabupaten Bogor-Depok, organisasi.org 2011/02/2011, bogorkab.go.id 2013/08/20

Bacaan Terkait :
Kota Bogor Nan Indah dan Berbudaya  atau lihat Label/Topik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar